
Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Selamat Datang, di Website STIE Mulia Darma Pratama Palembang, Salam Sejahtera,
Saya merasa bangga memperkenalkan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Mulia Darma Pratama. STIE Mulia Darma Pratama didirikan berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jendral Pendidikan Tinggi RI Nomor: 097/D/O/1999 tanggal 1 Juni 1999. STIE Mulia Darma Pratama menyelenggarakan Program Pendidikan Sarjana Strata I (S-1) dibidang Manajemen dan Akuntansi. Berdirinya lembaga ini didasarkan atas pertimbangan semakin meningkatnya permintaan atau kebutuhan akan tenaga-tenaga ahli, terampil dan profesional yang menguasai ilmu Manajemen, Akuntansi yang tentunya sangat diperlukan baik Instansi Pemerintah, Swasta, BUMN, BUMD dan bidang usaha lainnya. Para lulusan Sarjana yang kami hasilkan dipersiapkan memiliki kompetensi dalam menguasai dan mengembangkan ilmu pengetahuan (knowledge) dan keterampilan (skill) dalam mengamati, menganalisi persoalan-persoalan yang terjadi baik dibidang Ekonomi, Manajemen, Akuntansi maupun Keuangan. Akhirnya, kami ucapkan selamat menjelajahi website kami ini. Apabila Saudara memerlukan informasi tambahan, silakan menghubungi sekretariat kami melalui telepon nomor (0711) 511595 (Hunting), WA 081288887968, IG : stie_akubank_muliadarmapratama, FB : Stie_Akubank Mulia Darma Pratama. Demikian dan terimakasih atas perhatian Saudara
Wassalamu’alaikum, wr. wb.
Ketua STIE Mulia Darma Pratama,
dto..
Dr. Drs. H. Muhamad Helmi, M.S.
NIDK. 8932050022